Friday, September 12, 2008

Kita ini tidak sempurna..

ITu pendapatku. Menurutmu?

Kita sering mengharapkan orang lain sempurna. Awalnya kita mungkin  tak menyadari telah membicarakan ato mencela orang lain, apalagi orang tersebut pernah buat kesalahan baik menyakiti kita ataupun tidak. Dan tentu saja kita pun pasti tak luput dari pembicaraan orang lain baik itu membahas tentang keburukan kita ato sebaliknya. Rasanya memang sudah habit, topik pembicaraan tentang orang lain akan lebih hangat dan lebih lama dibandingkan jika kita membicarakan tentang politik maupun perekonomian (skali lagi ini menurut pendapatku).  Hm....yah, aku jadi seperti mentertawakan diri sendiri, begitu sering hal ini aku lakukan. Skali lagi , itu salah satu yang membuat kita tidak sempurna, susah untuk menghindari kebiasaan jelek seperti ini. Kalo temenku pernah bilang : wah, kalo mau menghindari gosip, gunjingan sana sini...hidup di hutan sono!

Tapi kalo dipikir-pikir (kalo cuman dipikir tapi ga dipikirkan sama aja boong ya.. :p) , mengapa kita tidak bisa saling mengisi KETIDAKSEMPURNAAN itu menjadi sesuatu yang indah dan sempurna ya?

Egois. mungkin itu kata yang tepat. Setiap orang merasa dirinya yang paling benar, sehingga menutup mata dan telinga atas kritikan. Atau....terkadang ada manusia yg menutup mata dan mulutnya untuk memberikan kritikan, padahal tau itu salah. Atau ada juga manusia yang memberikan kritik ato masukan yang salah untuk menjatuhkan orang lain...

Ah...manusia memang tidak ada yang sempurna..termasuk aku di dalamnya (karna aku manusia :D)

 

No comments:

Visitors came from